Pages

Tuesday, November 14, 2006

Konferensi KPLI se-Indonesia?

Setelah memberi kabar Mas Willy (Ketua KluB) tentang adanya undangan dari Politeknik Elektronika Negeri Surabaya-Institut Teknologi Surabaya (PENS-ITS atau EEPIS-ITS) untuk hadir di acara ILC 2006, akhirnya Mas Jhon E. dan saya (Andi S.) diputuskan untuk datang sebagai perwakilan KPLI Bandung--KluB (Klub Linux Bandung)--di acara tersebut--Sebenarnya saya sedikit merasa malu, karena saya belum merasa dapat mewakili komunitas Linux Kota Kembang ini, dari segi sikap, terlebih lagi dari kemampuan dan keilmuan di bidang sistem operasi Linux ini, hanya berbekal tanggung jawab saya sebagai Koordinator Divisi Kaderisasi saja mungkin yang mendorong saya untuk hadir di pertemuan seluruh perwakilan KPLI se-Indonesi tersebut.

Acara yang diselenggarakan dalam rangka Dies Natalis ITS ke-40 ini akan berlangsung pada hari Sabtu, 18 November 2006, pukul 09.00 s.d. 16.00. Rencananya kami akan berangkat Kamis malam atau Jum'at pagi, karena peserta diharuskan sudah berada di Surabaya pada hari Jum'at sesuai dengan ketentuan Panitia. Tapi sampai saat ini, kami belum dapat menentukan akan menggunakan kendaraan apa untuk berangkat ke sana, maklum tujuan kota ini merupakan hal yang tak pernah saya duga dalam hidup ini untuk mengunjunginya. Ah, mudah-mudahan semua baik-baik saja, dan yang paling penting adalah apa yang akan saya presentasikan di acara tersebut (malam ini) belum juga selesai... (aaaaagh!). OK, resume the action!™

------------
UPDATED:
------------
Akhirnya 3 orang yang berangkat ke ILC 2006; Mas Jhon E., Azuwir, dan saya (Andi).

No comments: